I.
PENDAHULUAN
A.
Definisi Politik
Menurut pendapat para ahli sebagai
berikut:
Mirriam
Budiharjo
Politik adalah
bermacam-macam kegiatan dari suatu sistem politik (negara) yang menyangkut
proses menentukan tujuan dari sistem indonesia dan melaksanakan tujuan itu.
Isjware
Politik adalah perjuangan untuk
memperoleh kekuasaan / teknik menjalankan kekuasaan / masalah pelaksanaan dan
kontrol kekuasaan / pembentukan dan penggunaan kekuasaan.
Aristoteles
Politik adalah
usaha yang ditempuh warga negara untuk mewujudkan kebaikan bersama.
Dan menurut saya politik itu adalah
sebuah cara atau langkah yang ditempuh seseorang atau kelompok dalam memperoleh
kekuasaan.
B.
Definisi Negara
Menurut
pendapat para ahli adalah sebagai berikut:
Georg
Jellinek
Negara adalah organisasi
kekuasaan dari sekelompok manusia yang telah berkediaman di wilayah tertentu.
Roelof
Krannenburg
Negara adalah suatu
organisasi yang timbul karena kehendak dari suatu golongan atau bangsanya
sendiri.
Roger
H. Soltau
Negara adalah alat atau
wewenang yang mengatur atau mengendalikan persoalan bersama atas nama
masyarakat.
Prof.
Mr. Soenarko
Negara ialah organisasi masyarakat
yang mempunyai daerah tertentu, dimana kekuasaan negara berlaku sepenuhnya
sebagai sebuah kedaulatan.
Aristoteles
Negara adalah perpaduan
beberapa keluarga mencakupi beberapa desa, hingga pada akhirnya dapat berdiri
sendiri sepenuhnya, dengan tujuan kesenangan dan kehormatan bersama.
Dan menurut pendapat saya Negara merupakan
sekumpulan dari berbagai daerah yang memiliki pemimpin untuk mengelola
negaranya serta negara tersebut harus mendapat pengakuan dari dunia
internasional.
C.
Definisi Kekuasaan
Menurut pendapat para ahli sebagai beikut:
Max Weber
Kekuasaan
adalah kemampuan untuk dalam suatu hubungan social, melaksanakan kemauan
sendiri sekalipun mengalami perlawanan, dan apapun dasar kemampuan ini.
Charles Andrain
Kekuasaan
sebagai penggunaan sejumlah sumber daya (asset, kemampuan) untuk memperoleh
kepatuhan tingkah laku menyesuaikan dari orang lain.
Kalau menurut saya kekuasaan itu merupakan hak
dari seseorang atau kelompok yang memiliki kapasitas lebih tinggi dibandingkan dengan
yang lainnya dalam menentukan pilihan yang baik untuk rakyatnya.
D.
Definisi
Pengambilan Keputusan
Menurut saya
pengambilan keputusan itu sebuah sikap yang diambil oleh seseorang dari
berbagai alternative pilihan yang tersedia. Proses pengambilan keputusan yang
baik dapat mendukung kinerja seseorang karena dengan pemilihan keputusan yang
baik orang tersebut lebih mempunyai sikap tentang hal-hal yang dilakukannya.
Seseorang yang
sudah terbiasa mengambil keputusan di saat krusial lebih memiliki pendirian
yang teguh pada apa yang telah dipilihnya dan dapat mempertanggung jawabkan
pilihan yang telah dipilihnya.
E.
Kebijakan
Umum
Menurut saya
kebijakan umum (public) itu sebuah peraturan atau gagasan yang mengatur
masyarakat pada umumnya, dan biasanya kebijakan umum itu dibuat oleh pemerintah
untuk kesejahteraan rakyatnya. Namun, jika tidak untuk kesejahteraan rakyatnya
maka itu bukan merupakan kebijakan umum karena rakyat tidak mendapat apapun.
F.
Distribusi
Kekuasaan
Menurut saya distribusi
kekuasaan itu merupakan cara yang dilakukan pemerintah untuk mendengar aspirasi
rakyatnya dengan membentuk sebuah institusi yang terkoordinasi dari pusat
hingga ke daerah-daerah.
II.
ISI
A. Pengertian Strategi
Menurut para ahli sebagai berikut:
Fred
R. David dalam bukunya “Strategic
Management: Concepts and Cases”
Mendefinisikan strategi sebagai cara untuk
mencapai tujuan jangka panjang. Strategi bisnis bisa berupa perluasan
geografis, diversifikasi, akusisi, pengembangan produk, penetrasi pasar,
rasionalisasi karyawan, divestasi, likuidasi dan joint venture. Sedangkan
manajemen strategis dapat didefinisikan sebagai seni dan pengetahuan dalam
merumuskan, mengimplementasikan, serta mengevaluasi keputusan-keputusan lintas
fungsional yang memungkinkan suatu organisasi untuk mencapai tujuannya.
WF
Glueck dan LR Jauch
Mendefinisikan strategi sebagai rencana yang
disatukan, luas dan berintegrasi yang menghubungkan keunggulan strategis
perusahaan dengan tantangan lingkungan, yang dirancang untuk memastikan bahwa
tujuan utama dari perusahaan dapat dicapai melalui pelaksanaan yang tepat oleh
organisasi.
Irwin
McGraw-Hill
Mendefinisikan strategi sebagai seperangkat
keputusan dan tindakan yang menghasilkan formulasi dan implementasi dari
rencana yang didesain untuk mencapai tujuan.
Menurut saya strategi itu merupakan rencana yang
telah tersusun dengan cermat agar semua tujuan yang diinginkannya dapat
berjalan sesuai dengan apa yang diinginkannya.
B.
Strategi
Nasional
Menurut saya
strategi nasioanl itu adalah sebuah cara yang dilakukan untuk kepentingan
bangsa dan negaranya dalam menahan segala serangan dari Negara luar, baik
serangan yang sifatnya fisik ataupun tidak.
C.
Dasar
Pemikiran Penyusunan POLSTRANAS (Politik Strategi Nasional)
Menurut saya
penyusunan POLSTRANAS tidak akan terlepas dari dasar Negara yaitu pancasila dan
juga UUD 1945.
Namun, dalam
penerapannya melibatkan presiden dan pembantu-pembantunya yaitu para menteri
terkait dengan persetujuan dari DPR. Dan dalam penerapannyapun juga harus
diawasi oleh BPK dalam pengaturan
keuangannya dan jika terjadi penyalahgunaan keuangannya maka dapat diusut oleh
polisi, kejaksaan, dan juga KPK sebagai lembaga edhoc.
III.
PENUTUP
Kesimpulan
Jadi, POLSTRANAS
itu sangat berpengaruh pada kelangsungan hidup dari sebuah Negara karena lebih
menekankan pada sisi penerapannya kepada rakyat. Jika rakyat setuju dan
mendukung maka Negara itu akan tentram namun jika rakyat tidak mendukung maka
hancurlah Negara tersebut.